Probowo – Hatta Unggul di Kota Bekasi
jpnn.com - BEKASI - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Bekasi telah menyelesaikan penghitungan perolehan suara pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli 2014 lalu.
Ketua KPUD Kota Bekasi, Ucu Asmara Sandi mengatakan, KPU Kota Bekasi mendata sebanyak 1.752.194 warga yang masuk dalam pemilih tetap (DPT) Pemilu Presiden (Pilpres) 2014. Namun, untuk jumlah partisipasi pemilih pada Pilpres mencapai 1.237.761 orang atau 70,64 persen, sisanya tidak memilih.
”Dilihat dari partisipasi itu ada peningkatan sekitar 7 persen ketimbang pemilihan legislatif 2014 lalu. ”Cukup besar partisipasi pemilih presiden, ketimbag pemilihan legislatif kemarin,” paparnya kepada Indopos (Grup JPNN).
Ucu menambahkan, dalam penghitungan suara itu ditemukan jumlah suara yang sah mencapai 1.226.930 suara. Sedang, untuk suara yang tidak sah mencapai 10.831 suara. Menurutnya, seluruh suara yang masuk ini berasal dari 12 Kecamatan se Kota Bekasi.
Atas penghitungan itu, kata Ucu, pasangan Prabowo-Hatta mendominasi perolehan suara. Pasangan yang didukung 7 partai koalisi ini berhasil meraih 671.405 suara atau 54.72 persen. Sedangkan, rivalnya, pasangan calon presiden nomor 2, Jokowi-JK hanya mendapat 555.525 suara atau 45.28 suara. (dny)
BEKASI - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Bekasi telah menyelesaikan penghitungan perolehan suara pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemberantasan Korupsi 2025, Sahroni: Fokus di Pengembalian Kerugian Negara
- Malam Tahun Baru, Mardiono Kumpul Bersama Anak Yatim Piatu di Tangerang
- Anggap Kenaikan PPN 12 Persen Prorakyat, Marwan Cik Asan: Ini Keputusan Tepat
- Haidar Alwi Kritik Riset OCCRP yang Jadikan Jokowi Finalis Pemimpin Terkorup 2024
- Musda Golkar Jatim 2025 jadi Momentum Anak Muda Memimpin
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah Bukti Prabowo Melindungi Kepentingan Rakyat Kecil