Produk Air Minum Aqua Sudah Melewati 400 Parameter Pemeriksaan
Beragam mekanisme memanfaatkan teknologi mutakhir untuk menjaga kualitas air mineral dan kemasan telah diterapkan di seluruh pabrik Danone-Aqua.
Pabrik Ciherang memiliki 2 jalur pengisian air mineral untuk kemasan botol 330 ml satu jalur dan 600 ml satu jalur, serta memiliki 3 jalur pengisian air mineral untuk kemasan galon guna ulang.
Seluruh produk Danone-Aqua juga telah tersertifikasi sesuai standar global dan Standar Nasional Indonesia (SNI).
Pabrik Ciherang juga senantiasa menjamin standar pengisian ulang kemasan galon dengan proses seleksi ketat terhadap galon yang kembali ke pabrik.
Adapun rangkaian seleksi ketat untuk galon guna ulang di antaranya adalah pengecekan fisik, galon tidak pecah atau bocor, galon tidak berbau, dan tidak terkontaminasi endapan atau warna.
Galon yang telah lolos seleksi akan menjalani proses pencucian.
Sebelum diisi ulang galon akan menjalani proses filtrasi dan penyinaran ultraviolet di dalam high care room.
Mengunci kemurnian air mineral dalam kemasan, Danone-Aqua menggunakan teknologi double injection yang dipatenkan pertama di Indonesia.
Komitmen Danone-Aqua dalam mempertahankan kualitas air minumnya diimplementasikan melalui tiga perlindungan utama.
- AQUA dan DMI Berangkatkan Umrah bagi Khadimatul Masjid dari Enam Provinsi
- Kemasan Edisi Khusus Le Minerale Wujud Nyata Apresiasi dan Dukungan Kepada Para Atlet Sepak Bola
- Jadi Pionir Pelaksanaan Peta Jalan Pengurangan Sampah, AQUA dapat Apresiasi dari KLHK
- Ini Minuman yang Dikonsumsi IShowSpeed saat ke Indonesia
- AQUA-POPSEA Resmikan Fasilitas Daur Ulang Modern Pertama di Kaltim
- Lewat Program WASH Gizi, AQUA Bantu Sarana Air Bersih untuk Ratusan Warga di Banyuwangi