Produk FKS Food Sejahtera Laris Manis di CMSE 2024

Pameran pada CMSE 2024 tidak hanya menjadi sarana untuk memperkenalkan produk, tetapi juga sebagai ajang untuk memperkenalkan lebih jauh perusahaan sebagai emiten bursa kepada calon investor, terutama investor pemula yang mulai tertarik dengan dunia pasar modal.
FKS Food Sejahtera, sebagai perusahaan terbuka, memanfaatkan acara ini untuk menampilkan kinerja perusahaan yang tumbuh positif, seperti yang tercatat dalam laporan keuangan kuartal pertama hingga ketiga tahun 2024.
“Dengan adanya CMSE 2024, kami berharap FKS Food Sejahtera sebagai perusahaan Fast Moving Consumer Goods (FMCG) produk-produknya dikenal publik dan diketahui sebagai emiten bursa yang performance perusahaannya relatif stabil," ujar Dimas.
FKS Food Sejahtera berharap dapat terus membangun hubungan yang lebih erat dengan publik dan komunitas investor di Indonesia melalui keterlibatannya dalam CMSE 2024.
Ini adalah bagian dari komitmen perusahaan untuk tidak hanya mengenalkan produk-produknya tetapi juga memperkuat posisi perusahaan di pasar modal Indonesia.
Acara yang berlangsung selama 3 hari ini juga menyajikan berbagai kegiatan menarik, dengan menghadirkan 86 booth dari pelaku pasar, industri, dan UMKM, dimeriahkan dengan hiburan serta doorprize menarik bagi para pengunjung. (esy/jpnn)
Produk FKS Food Sejahtera mendapat sambutan dari para pengunjung serta investor melalui berbagai penawaran produk yang menarik pada ajang CMSE 2024
Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Mesyia Muhammad
- JIE Menargetkan Perputaran Uang Selama Jakarta Lebaran Fair 2025 Capai Rp 500 Miliar
- SSPACE Hadirkan Campus Beauty Fair, Wadah Baru Brand Kecantikan
- Selaraskan Kebutuhan Industri Global, Untar Hadir di Pameran IFEX 2025
- Kunjungi Booth MPR di Pameran Kampung Hukum, Ini Kata Ketua Mahkamah Agung
- SIG & Rumah BUMN Ajak Masyarakat Dukung Produk Lokal di Pameran INACRAFT 2025
- Tren Makanan Pedas Meningkat, FKS Bidik Generasi Z