Produk Onderdil Segmen Aftermarket Berpeluang Tumbuh Pesat
jpnn.com - JAKARTA - Industri produk onderdil otomotif di segmen aftermarket memiliki peluang pertumbuhan sangat besar.
Itu mengacu pada kebutuhan penggantian onderdil kendaraan pascapembelian. Lebih dari sebelas juta kendaraan penumpang akan habis masa garansi perawatannya pada 2020.
Ipsos Business Consulting dalam hasil studi terbarunya memproyeksikan terjadinya pertumbuhan populasi kendaraan yang habis masa garansinya hingga 9,7 persen per tahun sepanjang 2015-2020.
Walaupun segmen produk aftermarket memberikan peluang baik bagi produsen lama maupun baru, namun bersamaan dengan itu juga terdapat sejumlah tantangan. Salah satu tantangan yang paling menonjol adalah pentingnya mengidentifikasi mitra distribusi yang paling tepat.
“Pasar mobil bekas yang saat ini berkembang di Indonesia pun secara bertahap menjadi lebih canggih karena ketersediaan yang lebih besar akan pembiayaan yang fleksibel, saluran pemasar resmi dan terstandarisasi serta transparansi informasi yang lebih baik,” kata Douglas Cassidy, Head of Consulting Ipsos Consulting Indonesia.
“Kondisi ini membantu terjadinya pertumbuhan pasar yang pada gilirannya terjadi peningkatan permintaan produk-produk aftermarket,” tambah Douglas.
Douglas menggaris bawahi bahwa konsumen lebih memilih membeli kendaraan bekas karena harga yang lebih murah.
Selain itu, juga karena terbatasnya ketersediaan dealer resmi mobil baru di wilayah mereka tinggal.
JAKARTA - Industri produk onderdil otomotif di segmen aftermarket memiliki peluang pertumbuhan sangat besar. Itu mengacu pada kebutuhan penggantian
- PNM Siapkan Nasabah Terbaik Terjun di Pasar Digital lewat Mekaarpreneur
- IDXSTI Hadirkan AI untuk Pelaporan Keberlanjutan Emiten
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan
- Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
- Cluster Louise di Summarecon Serpong Dipasarkan Mulai Rp 3,6 Miliar, 48 Unit Ludes Terjual
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024