Produksi Padi Aceh Capai 1,79 Juta Ton
Minggu, 04 November 2012 – 10:09 WIB

Produksi Padi Aceh Capai 1,79 Juta Ton
ACEH-- Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh melaporkan, selama Subround II (Januari - Agustus) Tahun 2012, realisasi luas panen padi di Aceh mencapai 287,3 ribu hektar (Ha). Berdasarkan angka ramalan II, pada tahun 2012 diperkirakan akan terealisasi luas panen padi sebesar 38.882 ribu ha. Artinya, akan terjadi peningkatan luas panen 1,99 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Kepala BPS Aceh Syech Suhaimi Sabtu (3/11) menyebutkan, dibandingkan realisasi luas panen periode sama tahun sebelumnya, luas panen mengalami peningkatan sebesar 25,2 ribu ha, terjadi peningkatan sebesar 9,60 persen. Kondisi itu, berdasarkan angka ramalan II tahun 2012.
Baca Juga:
Selama periode Januari - Agustus 2012, kata Syech, juga terjadi peningkatan produksi padi dibandingkan periode yang sama pada tahun 2011, dari sebesar 1,24 juta ton menjadi 1,34 juta ton pada periode yang sama tahun 2012 atau naik sebesar 7,65 persen.
Baca Juga:
ACEH-- Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh melaporkan, selama Subround II (Januari - Agustus) Tahun 2012, realisasi luas panen padi di Aceh
BERITA TERKAIT
- MIND ID Terima Kunjungan Menteri Perindustrian dan SDM Arab Saudi di Indonesia
- PLN IP Services Kembangkan Bisnis Beyond kWh hingga Kelola 60 Pembangkit
- Lion Parcel Perkenalkan Virtual CEO Pertama di RI, Strategi Baru Jangkau Generasi Muda
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee