Produksi Padi Aceh Capai 1,79 Juta Ton
Minggu, 04 November 2012 – 10:09 WIB
ACEH-- Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh melaporkan, selama Subround II (Januari - Agustus) Tahun 2012, realisasi luas panen padi di Aceh mencapai 287,3 ribu hektar (Ha). Berdasarkan angka ramalan II, pada tahun 2012 diperkirakan akan terealisasi luas panen padi sebesar 38.882 ribu ha. Artinya, akan terjadi peningkatan luas panen 1,99 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Kepala BPS Aceh Syech Suhaimi Sabtu (3/11) menyebutkan, dibandingkan realisasi luas panen periode sama tahun sebelumnya, luas panen mengalami peningkatan sebesar 25,2 ribu ha, terjadi peningkatan sebesar 9,60 persen. Kondisi itu, berdasarkan angka ramalan II tahun 2012.
Baca Juga:
Selama periode Januari - Agustus 2012, kata Syech, juga terjadi peningkatan produksi padi dibandingkan periode yang sama pada tahun 2011, dari sebesar 1,24 juta ton menjadi 1,34 juta ton pada periode yang sama tahun 2012 atau naik sebesar 7,65 persen.
Baca Juga:
ACEH-- Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh melaporkan, selama Subround II (Januari - Agustus) Tahun 2012, realisasi luas panen padi di Aceh
BERITA TERKAIT
- Konsisten Terapkan Produk Halal, Ajinomoto Raih Penghargaan IHATEC
- Sinar Mas Land Sukses Menyelenggarakan DNA Leadership Summit di BSD City
- Efek Aquabike Championship 2024 Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7%
- Operasikan Pabrik di Jakarta Timur, Grundfos Gelontorkan Investasi Rp 31 Miliar
- Perdana Hadir di SIAL Interfood, Lee Kum Kee Optimis Perkuat Pasar di Indonesia
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik