Produsen Ban Dapat Berkah Tren Positif Otomotif

Menurut Hendra, berkat desain pola tapak baru yang minim alur melintang, tingkat kebisingan di kabin mobil yang dihasilkan dari kontak ban dengan permukaan jalan menjadi lebih rendah.
Minimnya kontak antara telapak dan permukaan jalan juga membuat tingkat keausan ban lebih kecil.
”Umur pakai Enasave EC300+ mampu meraih jarak tempuh sepuluh persen lebih panjang dibanding ban sebelumnya,” ucapnya.
Dia berharap, kehadiran enam ukuran ban yang baru mampu meningkatkan kontribusi pasar ritel dalam penjualan ban Dunlop.
”Saat ini masih sepuluh persen, tapi kami target tahun ini di atas sepuluh persen,” imbuhnya.
Saat ini, Dunlop mampu menguasai pangsa pasar 32 persen, khususnya di pasar passanger car radial replacement.
Ban EC300+ juga telah terpasang sebagai ban bawaan pabrik (original eqipment manufacturer/OEM) sejumlah pabrikan ternama.
Di antaranya, Toyota, Daihatsu, dan Honda. (car/c24/noe)
Pasar ban domestik mengalami pertumbuhan rata-rata sepuluh persen per tahun dalam lima tahun terakhir.
Redaktur & Reporter : Ragil
- VKTR Rilis Laporan Keuangan
- Superchallenge Super Prix 2025 Segera Digelar, Berhadiah Miliaran Rupiah
- Bisnis Franchise Otomotif Melonjak, Kualitas Peralatan & Suku Cadang Kuncinya
- Kembangkan Inovasi, Otoproject Meluncurkan Lini Aksesori Esensial Terbaru
- Paket Insentif Ekonomi dari Pemerintah Jadi Angin Segar bagi Industri Otomotif
- Bridgestone Bagikan Tip Merawat Ban Mobil Sebelum Berangkat Liburan Akhir Tahun