Prof Salim Said Bandingkan Kepemimpinan Soeharto, Soekarno dan Jokowi

"Nah, sekarang Jokowi jadi presiden ketika anak-anaknya sudah besar dan punya menantu. Jadi dia tidak perlu menunggu lama untuk membangun dinasti," ucapnya.
Masalahnya, kata Salim, Jokowi tidak punya partai. Presiden ke-7 RI tersebut sekarang menghadapi tahun-tahun terakhir meninggalkan istana.
"Nah, siapa yang akan bela Jokowi, karena pasti akan banyak tuntutan publik. Barangkali perhitungan Jokowi kalau keluarganya mempunyai kedudukan-kedudukan penting dalam politik itu akan lebih menolong. Namun, itu cuma spekulasi saya saja," paparnya.
Salim menilai, Jokowi memberikan kesempatan kepada anak serta menantunya untuk bertarung dalam pilkada bisa terjadi karena di antara orang-orang yang berkuasa di Indonesia ini sedikit sekali yang punya akal sehat.
"Kenapa? Karena sebenarnya tidak ada orang yang berkuasa di Indonesia sekarang seperti Pak Harto dulu. Jokowi harus berkompromi dengan banyak oligarki dengan Megawati, Luhut Panjaitan, Surya Paloh dan bahkan polisi sudah jadi oligarki. Kekuatan polisi bisa mengkriminalkan orang," bebernya. (esy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Guru Besar Ilmu Politik Universitas Pertahanan Prof Salim Said membandingkan kepemimpinan Soeharto, Soekarno dan Jokowi.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional