Prof Samsul Anggap Disertasi Hasto Membangkitkan Semangat Kepemimpinan Indonesia di Dunia
Samsul juga menambahkan seluruh dimensi pemikiran geopolitik Soekarno selalu berlabuh pada instrumen kekuatan nasional.
"Bung Karno memperjuangkan kepentingan nasional Indonesia bagi dunia," katanya.
Sebelumnya, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto lulus ujian promosi doktoral dengan meraih predikat summa cum laude di sidang yang digelar di Gedung Aula Merah Putih, Universitas Pertahanan, Senin (6/6).
Salah satu yang disorot Hasto ialah pengaruh Soekarno terhadap kepentingan nasional dan pertahanan negara di antaranya pembebasan Irian Barat, Peta Jalan Koridor Kepentingan Nasional, dan Peta Jalan Pertahanan, dan ditandai tingginya Indeks Pertahanan Negara.
"Siklus Pemikiran Geopolitik Soekarno mengintegrasikan kebijakan negara terkait geopolitik, kepentingan nasional, diplomasi, dan pertahanan negara," jelas Hasto saat menjalani sidang terbuka promosi doktoral.
Hasto juga menyimpulkan Pasifik sebagai pivot dunia. "Pancasila sebagai life line dunia baru dan pengaruhnya terhadap dunia, terlihat dari perubahan konstelasi bipolar menjadi multipolar, serta perubahan struktur Dewan Keamanan PBB," terang Hasto. (ast/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Pemikiran geopolitik Soekarno bertujuan untuk membangkitkan spirit kepemimpinan Indonesia di dunia.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan
- Semir Rambut Jadi Hitam, Hasto: Persiapan Menghadapi KPK
- Kongres V Bakal Tindak Lanjuti Hasil Rakernas Soal Penetapan Megawati Jadi Ketum PDIP
- Tak Akan Lari, Hasto Bakal Hadapi Penyidik KPK pada 13 Januari
- HUT Ke-52 PDIP di Sekolah Partai: Sederhana, Khidmat, Penuh Semangat Nasionalisme & Patriotisme
- Sebut Kasus Hasto Politis, Todung Ungkit Ucapan Effendi Setelah Bertemu Jokowi
- Tegas! Todung Nilai Pemeriksaan Mantan Penyidik KPK Aneh dan Melanggar KUHAP