Profesor Unpad jadi Meneg PPN

Profesor Unpad jadi Meneg PPN
Armida Alisjahbana. Foto: Agus Srimudin/JPNN.
CIKEAS - Profesor Armida Alisjahbana diproyeksikan bakal menduduki jabatan Meneg PPN dan Kepala Bappenas. Guru besar dari Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung itu, diminta SBY untuk mengevaluasi perencanaan pembangunan di berbagai daerah di tanah air, seiring dengan berjalannya otonomi daerah.

"Saya diminta oleh presiden untuk mengevaluasi bidang perencanaan pembangunan nasional. Apalagi sekarang kita menganut sistem otonomi daerah, di mana pemerataan pembangunan sangat dibutuhkan," kata wanita berambut sebahu itu.

Usai menjalani proses fit and proper test di Cikeas, Bogor, Senin (19/10) petang, Armida langsung menuju Bandung untuk persiapan tes kesehatan pada hari Selasa (20/10) besok. Diperkirakan, Armida tidak akan bisa hadir dalam pelantikan SBY, namun pada acara pengucapan selamat kepada Presiden SBY di Istana Negara seusai pelantikan dia akan hadir.

Demikian juga halnya dengan mantan Kepala Badan Rehabilitasi dan Rekonstruksi (BRR) pasca bencana tsunami Aceh dan Nias, Kunto Mangkusubroto, yang juga disebutkan belum mengikuti fit and proper test. "Pak Kuntoro besok akan fit and proper test, tapi pemeriksaan kesehatan bisa lebih dulu dilaksanakan," ujar Jubir Kepresidenan Andi Mallarangeng. (gus/JPNN)

CIKEAS - Profesor Armida Alisjahbana diproyeksikan bakal menduduki jabatan Meneg PPN dan Kepala Bappenas. Guru besar dari Universitas Padjajaran


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News