Profil Jenderal TNI Agus Subiyanto, KSAD Pengganti Dudung Abdurachman

Profil Jenderal TNI Agus Subiyanto, KSAD Pengganti Dudung Abdurachman
KSAD Jenderal TNI Agus Subiyanto. Foto: Tangkapan layar akun Sekretariat Presiden di YouTube.

Agus pernah mengamban berbagai jabatan strategis di TNI, antara lain, Kasi Ops Sektor A Timor Timur, Danyon 22 Grup 2 Kopassus, Kapen Kopassus.

Suami Evi Sophia Indra itu juga pernah menjabat Dandim 0735/Surakarta pada 2009-2011.

Setelah menjabat sebagai Danrem 016/Suryakancana, Agus  diberikan mandat jabatan sebagai Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) pada 2020-2021.

Saat itu, dia menggantikan Mayjen TNI Maruli Simanjuntak yang mengemban jabatan baru sebagai Panglima Kodam IX/Udayana.

Setelah menjabat Danpaspampres, Agus menjabat Pangdam III/Siliwangi (2021-2022) menggantikan Nugroho Budi Wiryanto.

Lalu, dia menjabat Wakasad menggantikan Bakti Agus Fadjari.

Agus mengemban jabatan itu mulai 4 Februari 2022 hingga 25 Oktober 2023.

Pada hari ini, Rabu 25 Oktober 2023, Agus dilantik Presiden Jokowi menjadi KSAD untuk menggantikan Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang akan memasuki masa pensiun.

Profil Jenderal TNI Agus Subiyanto, KSAD pengganti Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News