Profil Muhaimin Iskandar: Dari Madrasah, Sosok Toleran yang Terus Bergerak
jpnn.com, JAKARTA - Inilah profil Muhaimin Iskandar, yang saat ini menduduki jabatan sebagai wakil ketua DPR periode 2019-2024.
Nama Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu sebelumnya sempat ramai di bursa calon Ketua MPR periode 2019-2024. Namun sepertinya dimanika politik bergerak cepat.
Karier politik pria yang akrab disapa Cak Imin itu terbilang cukup rapi. Berawal dari aktivis, kemudian menjadi pengurus partai, dan selanjutnya sempat menjadi anggota dewan bahkan pernah menjabat menteri.
Sosok Cak Imin berdasarkan data patut dijadikan panutan baik bagi kader PKB maupun sebagian warga Nahdlatul Ulama (NU) atau nahdliyin.
Pria asal Jombang ini memiliki hubungan dekat dengan Presiden Ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Gus Dur merupakan paman dari Cak Imin.
Lahir di Jombang, Jawa Timur 24 September 1966, Cak Imin memiliki karakter ketokohan yang kuat di PKB.
Muhaimin Iskandar dikenal sebagai sosok yang toleran dan mampu beradaptasi dan berkoalisi dengan siapa saja, asal sejalan dengan PKB.
Ayah dari Cak Imin adalah Muhammad Iskandar, guru di Pondok Pesantren Manbaul Ma'arif, Jombang, Jawa Timur. Pandangan sosok ayahnya nampaknya cukup kuat mempengaruhi pandangan politik Cak Imin.
Profil Muhaimin Iskandar, yang patut dijadikan panutan baik bagi kader PKB maupun sebagian warga nahdliyin, kini menjadi wakil ketua DPR periode 2019-2024.
- Gus Imin Dukung Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren
- Ketemu UAS, Cak Imin Optimistis Abdul Wahid jadi Gubernur Riau
- Dua Anggota DPR RI Menggugat Cak Imin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Ada Apa?
- Menteri P2MI Dorong Peningkatan Skill PMI untuk Tekan Eksploitasi
- Lihat Ekspresi Cak Imin Bertemu Gus Ipul saat Kemensos-Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Bersinergi
- Tomy Hendrajati: Tanpa Dukungan Donatur, HI Tidak akan Bisa Berbuat untuk Kemanusiaan