Profit Ekspor Tanpa Perantara Jauh Lebih Dahsyat

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah terus mendorong munculnya eksportir-eksportir baru di sektor industri kerajinan.
Selain itu, pemerintah juga mendorong mereka untuk menjadi eksportir langsung tanpa melalui pihak ketiga.
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Industri (BPPI) Ngakan Timur Antara mengatakan, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) telah mengoptimalkan pemanfaatan fasilitas nonfiskal.
Misalnya, menyelenggarakan pelatihan untuk memacu pengetahuan dan kapasitas pelaku industri nasional.
”BPPI Kemenperin melakukan kerja sama melalui MoU dengan Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Ekspor Indonesia (PPEI) Kementerian Perdagangan dalam rangka melaksanakan program peningkatan ekspor produk industri,” kata Ngakan, Minggu (29/4).
Dia berharap lewat program seperti itu pelaku industri nasional dapat melakukan ekspor secara langsung dan eksportir baru bisa tumbuh.
”Dengan melakukan ekspor secara langsung tersebut, profit pelaku industri akan semakin meningkat. Selama ini, mereka melakukan ekspor melalui trader sebagai pihak ketiga,” tambah Ngakan.
Ke depan, menurut Ngakan, peluang eksportir baru akan semakin didorong dengan fasilitas lain dari pemerintah seperti pembiayaan ekspor.
Pemerintah terus mendorong munculnya eksportir-eksportir baru di sektor industri kerajinan.
- Telkom Terus Akselerasi Transformasi Demi Memperkuat Ekosistem Digital Nasional
- Bea Cukai Siap Dukung Daya Saing Industri Lewat Kegiatan CVC di 2 Daerah Ini
- LTLS Siap Pasang Strategi untuk Pertumbuhan Berkelanjutan
- Selaraskan Kebutuhan Industri Global, Untar Hadir di Pameran IFEX 2025
- Bea Cukai Fasilitasi Ekspor 500 Kilogram Ikan Anggoli ke Hawai
- Ciptakan Peluang Ekspor UMKM, Bea Cukai-PT Pos Soft Launching Export Collaboration Room