Program 10 Rumah Aman Terus Membuat Warga Nyaman
jpnn.com, JAKARTA - Iklim kondusif terus diciptakan 10 Rumah Aman dan warga di tengah pandemi virus corona (covid-19).
Kolaborasi ini berhasil menumbuhkan suasana tenang sekaligus kemandirian ekonomi tiap keluarga di lingkungan terkecil rumah tangga (RT).
Warga RT.008/RW.04 Balekambang, Kramatjati, Jakarta Timur, ini misalnya. Kemandirian perekonomian warga muncul dengan beragam rupa, mulai donasi hingga munculnya industri rumahan.
“Alhamdulillah semuanya lancar. Pembagian sembako berjalan normal. Sebab, aliran donasi sembako hingga saat ini masih terus berjalan,” ungkap Ketua RT.008/RW.04 Balekambang, Kramatjati, Jakarta Timur, Zainal Abidin, Jumat (8/5).
Dia menambahkan, warga menjalankan petunjuk program 10 Rumah Aman dengan sungguh-sungguh.
Menurut dia, besarnya stok beras dan cadangan anggaran tersebut tentu sangat menggembirakan.
“Kami sangat berterima kasih kepada mereka yang sudah beramal dan berbagi dengan sesamanya di sini,” terang Zainal lagi.
Warga kampung ini juga mengembangkan produk pendamping bantuan sembako. Sambal pecel dan madumongso dipilih sebagai lauk dan takjil berbuka puasa.
Iklim kondusif terus diciptakan 10 Rumah Aman dan warga di tengah pandemi virus corona (covid-19).
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
- Warga Doakan Prabowo Memimpin Indonesia Dua Periode
- Waduh, Buaya Masuk ke Pemukiman Warga, Lihat Tuh
- PT MEG Sampaikan Kondisi Setelah Konflik di Rempang Terjadi
- Setelah Jalani Pemeriksaan, Putri Nikita Mirzani Dititipkan ke Rumah Aman
- Helen’s Medan Gelar Medical Check-up Gratis, Warga Sambut Antusias