Program Anlene, 500 Ribu Orang Bisa Periksa Osteoporosis Gratis

Program Anlene, 500 Ribu Orang Bisa Periksa Osteoporosis Gratis
Anlene menggencarkan program periksa osteoporosis gratis bagi 500 ribu orang di berbagai wilayah. Foto: Dok. Anlene

Dalam rangka memperingati Hari Osteoporosis Sedunia 2024, Anlene, meluncurkan inisiatif nasional dengan melakukan screening osteoporosis untuk 500 ribu orang di 12 wilayah.

Lokasi screening osteoporosis antara lain di Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan 8 kota lainnya.

"Kami berkomitmen meningkatkan kesadaran masyarakat serta mendorong deteksi dini terhadap silent disease yang sering tidak terdiagnosis ini," beber Marketing Fonterra Brands Indonesia, Farzad Fazi.

Kegiatan yang digelar sejak Agustus 2024 itu, ditargetkan mampu mendeteksi hingga setengah juta orang pada akhir Juli 2025.

Peserta yang berminat akan menerima pemeriksaan kepadatan tulang gratis senilai Rp 500 ribu yang disediakan oleh Anlene.

"Asupan nutrisi yang lengkap sangat penting bagi kesehatan tulang, sendi, dan otot," ujarnya.

Upaya tersebut memperluas inisiatif Anlene setelah berhasil menyediakan pemeriksaan untuk 50 ribu orang di tahun sebelumnya.

Ekspansi kali ini diharapkan makin membawa layanan kesehatan yang penting ini ke daerah-daerah yang kurang terlayani.

Anlene terus menggencarkan program periksa osteoporosis gratis bagi masyarakat di berbagai wilayah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News