Program BLT Dihidupkan Lagi
Untuk Redam Dampak Kenaikan Harga Pangan
Jumat, 04 Februari 2011 – 05:35 WIB

Program BLT Dihidupkan Lagi
Di sisi lain, pemerintah berencana menurunkan harga beras untuk operasi pasar. Disinggung mengenai efektifitas penurunan harga tersebut, Mari menuturkan, harga beras selama ini terbilang tinggi. "jadi kami hanya ingin supaya harganya bisa turun, tentunya kita jaga supaya tidak turun terlalu cepat," tuturnya.
Secara terpisah, Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Gunaryo mengatakan operasi pasar akan terus dilakukan. Ditegaskan, tujuan pelaksanaan operasi pasar untuk menurunkan harga sehingga harga jual beras operasi pasar pasti dibawah harga pasaran. Dia optimistis penurunan harga operasi pasar bisa turut mendorong harga beras turun.
"Nanti akan kita evaluasi. Kalau sudah agak flat nanti akan kita turunkan lagi," ucap dia. Selain itu, harga beras februari diharapkan bisa turun. Sebab, suplai dari petani memungkinkan segera masuk. Untuk Maret, pihaknya optimistis bakal normal. "Hanya perlu kita jaga agar harga di tingkat petani tidak jatuh," tukasnya. (res/kim)
JAKARTA - Pemerintah terus memantau harga komoditas pangan, sekaligus menyiapkan langkah antisipasi agar kenaikan harga tidak menekan konsumen khususnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Harga Emas Antam Hari Ini 21 April 2025, juga UBS dan Galeri24
- Porang Jadi Andalan Baru Sidrap, Ekspornya Sampai Eropa
- Krakatau Steel Genjot Produksi Baja Tahan Gempa
- Membaca Ulang Arah Industri Baja Nasional Lewat Kasus Inggris
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta