Program DP Nol Rupiah Bakal Dikelola Badan Khusus

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan membentuk Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) untuk mengelola program Rumah DP Nol Rupiah. Pembentukan BLUD diusulkan karena program DP Nol Rupiah bersifat komersil.
Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) DKI Jakarta Agustino Dharmawan mengatakan, BLUD ini nantinya tetap berada di bawah naungan dinasnya.
BLUD tersebut akan diberikan tugas melakukan pengelolaan namun tetap di bawah pengawasan.
"Di dalam skema rusunami, mesti dibentuk BLUD dulu," ujarnya, Rabu (6/12).
Agustino mengaku akan bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mengimplementasikan program DP Nol Rupiah. Khususnya dalam menentukan pembeli.
"Persyaratan pembeli rumah DP Nol Rupiah diseleksi oleh bank juga. Jadi mesti clean dan clear," tandasnya. (dil/jpnn)
Pemprov DKI akan membentuk badan untuk mengelola rumah program DP Nol Rupiah
Redaktur & Reporter : Adil
- Transjakarta Dipastikan Beroperasi Normal Saat Pelantikan Kepala Daerah
- Warga Jakarta yang Mau Beli Elpiji 3 Kg Harus Pakai QRIS
- Pemprov DKI Klaim Tak Pernah Terjadi Kelangkaan LPG di Jakarta
- PSI Kritik Kenaikan Tarif Air Bersih, Akademisi Beri Penjelasan Begini
- Pemprov DKI Jakarta Bakal Lakukan Modifikasi Cuaca Jika Hujan Terus Mengguyur
- Kabar Gembira, Pemprov DKI Batal Hapus Koridor 1 Transjakarta Rute Blok M-Kota