Program PKBR: Keluarga Terencana Ciptakan Keturunan yang Berkualitas
Untuk mendukung program kependudukan dan Keluarga Berencana dari pemerintah, Pondok Pesantren An Nasuha memiliki komitmen kerja sama dengan Puskesmas setempat.
Untuk diketahui, program pelayanan KB terintegrasi di wilayah perbatasan Jabar-Jateng di Kabupaten Cirebon ini mencakup tiga kecamatan, yakni Kecamatan Losari, Kecamatan Ciledug, dan Kecamatan Pabedilan.
Rangakain kegiatannya yakni pertama, pelayanan KB NKJP di seluruh Puskesmas pada 1 hingga 26 Oktober 2019. Kedua, pelayanan NKJP pada wilayah perbatasan Provinsi Jabar-Jateng yaitu di tiga kecamatan tersebut.
Ketiga, pembentukan Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) di Ponpes An Nasuha. Keempat, sosialisasi stunting 1.000 hari pascakelahiran. Kelima, sosialisasi program kehidupan berkeluarga bagi remaja.
Program ini merupakan bagian dari Pelayanan KB (Keluarga Berencana) terintegrasi di wilayah perbatasan Provinsi Jawa Barat (Jabar) dan Provinsi Jawa Tengah (Jateng).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pasangan ASIH Ingin Jadikan Seni dan Budaya Sebagai Sarana Sejahterakan Warga Jabar
- Gedung YPK Ambruk, Kondisi Bagian Atap Bangunan Kayu Tua dan Rapuh
- Bantah Dharma, Ridwan Kamil yang Sebut Jabar Bukan Provinsi Termiskin
- Dharma Tanya Jabar Jadi Daerah Miskin, Ridwan Kamil Senyum, Lalu Jawab Begini
- BPOM Mengamankan Obat Bahan Alam Ilegal di Jawa Barat
- Gerindra Siap Memenangkan Dedi Mulyadi – Erwan Setiawan di Pilkada Jabar 2024