Program Pondok Pinang Buat Mama Papua Senang

Program Pondok Pinang Buat Mama Papua Senang
Mama-mama Papua terima bantuan pondok pinang. Foto: Ist

Program ini diluncurkan pada 28 Agustus dengan menggandeng 50 mama penjual buah pinang.

Program Pondok Pinang ini membantu para mama penjual pinang di Timika dengan ilmu-ilmu dasar dasar ekonomi dan pemasaran serta bantuan permodalan.

Selain itu, para mama penjual pinang yang biasanya menggelar dagangannya di lantai dibantu dengan pondok untuk berjualan pinang.

Program ini dilakukan dengan harapan mampu meningkatkan kompetensi dan daya saing yang pada akhirnya mampu meningkatkan pendapatan keluarga dan kontribusi perempuan dalam pembangunan ekonomi.

“Dalam program Pondok Pinang ini Freeport menggandeng Bank BRI kantor cabang Timika dan Pemerintah Daerah Kabupaten Mimika” terang Ronny.

Ronny menjelaskan, bentuk kontribusi yang diberikan oleh PTFI melalui program ini di antaranya adalah layanan distribusi pinang, pemasok yang dibentuk dalam program ini bertanggung jawab untuk mendistribusikan buah Pinang kepada seluruh peserta program.

Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi biaya transportasi dan memangkas biaya-biaya produksi yang tidak perlu sehingga pendapatan menjadi meningkat.

Pemasok dilengkapi dengan alat transportasi guna mempermudah proses distribusi pinang.

Masyarakat Papua gemar mengunyah pinang karena dipercaya memiliki banyak manfaat kesehatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News