Program Tuku Lemah Oleh Omah Pemprov Jateng Bantu Masyarakat Memiliki Rumah Layak Huni

jpnn.com - KENDAL - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) terus memberikan kemudahan bagi warga memiliki rumah layak huni, salah satunya melalui program Tuku Lemah Oleh Omah.
Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana program itu merupakan salah satu upaya Pemprov Jateng dalam menanggulangi kemiskinan.
"Kami terus melakukan langkah-langkah supaya dapat membantu masyarakat lepas dari kemiskinan, khususnya kemiskinan ekstrem,” tutur Nana.
Dia mengatakan program ini sudah berjalan sejak 2020.
Pada tahun pertama program tersebut, sudah ada 216 unit rumah yang terbangun.
Lalu, hingga September 2023, program Tuku Lemah Oleh Omah telah mencapai 1.400 unit rumah.
Khusus 2023 saja terdapat 699 unit rumah yang sudah dibangun dari target 1.024 unit.
Nana memastikan Pemprov Jateng akan meneruskan program tersebut.
Pemprov Jateng terus memberikan kemudahan bagi warga memiliki rumah layak huni, salah satunya melalui program Tuku Lemah Oleh Omah.
- Isu Pemekaran Provinsi Menguat, Pemprov Jateng Sebut Tak Ada Urgensinya
- Pekerja Migran Asal Jateng Capai Ribuan Orang, Ahmad Luthfi Siapkan Role Model Pendampingan dan Pelatihan
- Gubernur Ahmad Luthfi Hadiri Pameran Pendidikan dan Bursa Kerja, 39 Universitas Asal China Terlibat
- Pembangunan Jateng Andalkan Investasi, Gubernur Ahmad Luthfi: Tingkatkan Pelayanan
- Pemprov Jateng Manfaatkan Aset untuk Percepat Program Makan Bergizi Gratis
- Gubernur Luthfi Sambut Positif Investasi Pabrik Pakan Ternak di Kendal