Proliga 2025: Julia Sangiacomo Pimpin Gresik Petrokimia Gebuk Jakarta Pertamina

Dengan tinggi badan yang menjulang mencapai 196 cm, Julia Sangiacomo sangat membantu Gresik Petrokimia saat bertahan hingga menyerang.
"Yang jelas dengan hadirnya Julia bisa menjadi motivasi teman-teman untuk memenangkan laga hari ini," ujar pemain kelahiran 17 Februari 1992 itu.
Dengan kemenangan ini, Gresik Petrokimia membuka kans melangkah ke final four Proliga 2025. Dhea Cahya Pitaloka dan kolega telah mengumpulkan tiga kemenangan dari delapan laga yang dijalani.
Untuk bisa melangkah ke Top 4, runner up Proliga 2022 itu akan bersaing ketat dengan Jakarta Electric PLN dan Bandung bjb Tandamata.
Di sisi lain, Pertamina Enduro terpaksa membuka Proliga 2025 seri Bandung dengan kekalahan.
Posisi tim milik BUMN itu untuk sementara berada di peringkat ketiga klasemen Proliga 2025 dengan raihan lima kali menang.(proliga/mcr16/jpnn)
Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia kembali meraih kemenangan saat jumpa Jakarta Pertamina Enduro di Proliga seri Bandung, Sabtu (8/2/2025)
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Final Four Proliga: Popsivo Polwan Tak Gentar Hadapi Kekuatan Baru Gresik Petrokimia
- Link Streaming Final Four Proliga 2025: Megawati Cs Siap Menghadapi Popsivo Polwan
- Proliga: Gresik Petrokimia Jumpa Popsivo Polwan, Megawati Hangestri Masih Tanda Tanya
- Final Four Proliga 2025: Penampilan 'Ngegas' Kyle Russell Buat Surabaya Samathor Kaget
- Begini Persiapan Jakarta LavAni Menjelang Final Four Proliga 2025
- Mengenal Final Four Proliga 2025, Dipenuhi Bintang Voli Dunia