Promo Tiket Kereta Api 'Flash Sale' Hanya Rp 75 ribu, Catat Syaratnya!
jpnn.com, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon, Jawa Barat, menghadirkan "flash sale" tiket hanya Rp 75 ribu untuk kereta api kelas eksekutif.
Manajer Humas PT KAI Daop 3 Cirebon Suprapto mengatakan promo tiket kereta api flash sale digelar untuk lima kereta api kelas eksekutif yang berada di wilayah kerjanya.
"Kami hadirkan lima kereta kelas eksekutif dengan tarif Rp75 ribu," kata Suprapto di Cirebon, Jumat.
PT KAI menggelar KAI Access Online Travel Fair yang dilaksanakan pada 27-29 Maret 2022 untuk periode keberangkatan 29 Maret sampai 21 April 2022.
Suprapto mengatakan flash sale bisa didapatkan melalui aplikasi KAI Access terutama selama masa promo.
Menurutnya, flash sale yang dibuka pada pukul 09.00 WIB-10.00 WIB, dan 20.00 WIB- 21.00 WIB.
"Promo ini hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi KAI Access," katanya.
Adapun promo "flash sale" Daop 3 Cirebon berlaku bagi KA Argo Bromo Anggrek relasi Gambir ke Surabaya Pasarturi pp, KA Argo Lawu relasi Gambir - Solo Balapan pp.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menghadirkan flash sale, promo tiket kereta api hanya Rp 75 ribu untuk kelas eksekutif.
- KAI Logistik Goes to School Salurkan Ribuan Buku untuk Murid SD
- Cegah Kecelakaan, KAI Divre III Palembang Tutup Perlintasan di Simpang-Payakabung
- KAI Logistik Ajak Pelaku Usaha Manfaatkan Moda KA untuk Dorong Green Logistics
- Gandeng Berbagai Instansi, KAI Gelar Simulasi Tanggap Darurat di Stasiun Pancoran Bank bjb
- Wujudkan Efisiensi & GCG dalam Penggunaan BBM Subsidi di Perkeretaapian, KAI Gandeng BPH Migas
- Tinjau Stasiun Dukuh Atas BNI, Dirut KAI: LRT Jabodebek tak Hanya Menawarkan Transportasi Cepat