Propolisul, Inovasi Kesehatan Berbasis Propolis Sulawesi

Menggunakan teknologi enkapsulasi inovatif, produk ini memastikan stabilitas dan efektivitas kandungan bioaktif propolis. Propolisul juga telah menjalani uji klinis yang membuktikan manfaatnya dalam mendukung kesehatan metabolik dan meningkatkan daya tahan tubuh.
Peneliti utama Propolisul Muhamad Sahlan menjelaskan, penemuan senyawa bioaktif baru dari lebah tanpa sengat Sulawesi membuka peluang besar bagi pengembangan terapi alami berbasis bahan lokal Indonesia.
"Propolisul memperlihatkan betapa besar potensi biodiversitas Indonesia dalam mendukung kesehatan global," ungkapnya.
Selain manfaat kesehatan, Propolisul juga membawa dampak positif bagi peternak lebah di Sulawesi. PT HDI bekerja sama dengan peternak lebah lokal untuk memberikan pelatihan dan memastikan praktik panen berkelanjutan.
Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan peternak dan memastikan keberlanjutan industri perlebahan di Indonesia.
Sementara itu, CEO & Chairman PT HDI Brandon Chia menuturkan,Propolisul adalah contoh bagaimana sains, industri, dan komunitas dapat bersinergi untuk menciptakan solusi kesehatan yang berkelanjutan.”
Dengan Propolisul, Indonesia tidak hanya menonjolkan potensi bahan alamnya, tetapi juga membuka peluang besar di pasar global untuk produk kesehatan yang berbasis inovasi lokal dan sains modern. (jlo/jpnn)
Propolisul merupakan inovasi kesehatan berbahan baku propolis Sulawesi. Simak selengkapnya
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Inara Rusli Ajak Keluarga Hidup Sehat dengan Mengonsumsi Propolis
- Kadin DKI Gandeng ILUNI UI Jual 25 Ribu Paket Sembako Murah Menjelang Hari Raya
- Buku Kolaborasi UI dengan Mitra Ungkap Potensi Aset Bersejarah Depok Lama
- Diwajibkan Minta Maaf soal Disertasi ke Civitas Akademica UI, Bahlil Bereaksi Begini
- Bahlil Mengaku Manut Keputusan UI, Bakal Revisi Disertasinya
- UI Desak Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Meminta Maaf