Proteksi Torres, Buru Suarez
Minggu, 30 Januari 2011 – 22:17 WIB
LIVERPOOL - Chelsea menunjukkan keseriusannya memburu striker Liverpool Fernando Torres. Tawaran 35 juta pounds (Rp 496 miliar) untuk Torres memang ditolak dua hari lalu (28/1). Tapi, The Blues - sebutan Chelsea- siap menyodorkan tawaran lebih besar. Di sisi lain, pelatih Chelsea Carlo Ancelotti menolak mengomentari perburuan klubnya terhadap Torres. Ancelotti tampaknya lebih berhati-hati setelah Chelsea gagal mendapatkan defender Benfica David Luiz. Padahal, Don Carletto " sapaan Ancelotti " menyebut apabila Luiz adalah satu-satunya buruan klubnya di bursa transfer Januari. "Dia (Torres) bukan pemain saya dan saya harus memberi respek kepada Liverpool. Saya tidak akan bicara tentang pemain yang bukan berada di tim saya," tutur Ancelotti di Soccernet.
Torres yang terikat kontrak sampai 2013 di Liverpool memiliki klausul buyout 50 juta pounds (Rp 708 miliar). Nah, nominal itulah yang siap dipenuhi Chelsea. "Chelsea akan mengirim striker Daniel Sturridge dalam paket transfer Fernando Torres," demikian klaim Daily Mail.
Chelsea juga mendapat angin segar karena Torres tergiur pindah ke Stamford Bridge. Striker Spanyol itu meminta Liverpool mau melepasnya. Namun, permintaan itu ditolak manajemen Liverpool. "Fernando meminta dirinya dimasukkan daftar transfer, tapi tidak disetujui. Fernando terikat kontrak panjang dengan klub dan telah menjadi pemain kesayangan suporter," terang juru bicara Liverpool kepada Liverpool Echo.
Baca Juga:
LIVERPOOL - Chelsea menunjukkan keseriusannya memburu striker Liverpool Fernando Torres. Tawaran 35 juta pounds (Rp 496 miliar) untuk Torres memang
BERITA TERKAIT
- Indonesia vs Jepang: Bukan Metematika, Jangan Ganti 6 Pemain Ini
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan