Protes El Clasico dengan Bola Tenis
Senin, 23 April 2012 – 08:38 WIB

Protes El Clasico dengan Bola Tenis
Akhirnya, para ball boy dan sejumlah pemain pun sibuk mengeluarkan ratusan bola tenis dari lapangan. Pertandingan sempat tertunda beberapa menit sebelum akhirnya dimulai kembali. Kedua tim bermain imbang 1-1 di laga itu.
Baca Juga:
Striker Sevilla Alvaro Negredo membawa timnya lebih dulu unggul pada menit ke-21. Tetapi, Arouna Kone menyamakan skor pada menit ke-29. Sejatinya, Sevilla punya kesempatan menang melalui penalti Negredo, sayang dia gagal menjalankan tugasnya di menit ke-87.
"Pertandingan sudah dimulai, tetapi kini harus dihentikan sementara lantaran pelemparan bola-bola tenis ke lapangan. Ini adalah bentuk protes terhadap el clasico," begitu tulis Levante di aku Twitter, seperti dilansir Reuters.
Ini bukan kali pertama protes dengan melemparkan bola tenis ke lapangan dilakukan para penonton sepak bola. Pada 2010 lalu, suporter klub Swiss FC Basel pernah melakukan tindakan serupa. Mereka menghujani lapangan dengan bola tenis saat pertandingan berlangsung.
DAYA tarik el clasico memang luar biasa. Setidaknya 400 juta penonton diperkirakan menyaksikan kemenangan Real Madrid 2-1 atas tuan rumah Barcelona
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah