Protes Kenaikan Retribusi, Sopir Angkot Kendari Mogok
Jumat, 09 November 2012 – 15:36 WIB
KENDARI - Sopir angkutan kota (Angkot) yang tergabung dalam Asosiasi Sopir Angkot Kota Kendari (ASOKA) melakukan aksi mogok, Jumat (9/11). Akibat dari aksi mogok yang dilakukan tersebut, ratusan penumpang dalam Kota Kendari terlantar.
Ratusan anak sekolah dan para pengguna jasa angkutan umum terpaksa berjalan kaki karena tidak satupun angkutan kota yang beroperasi hari itu.
Linda salah seorang pelajar SMUN 4 Kendari mengaku bahwa ia bersama rekan sebayanya terpaksa jalan kaki karena tidak ada angkutan umum. "Mau bagaimana lagi, kalau sopir angkot tidak ada yang beroperasi, kami terpaksa jalan kaki, meksipun panas seperti ini, tapi dinikmati saja kan rame-rame, jadinya seru," kata Linda sambil tersenyum seperti yang dilansir Kendarinews (JPNN Group), Jumat (9/11).
Demikian halnya Marni, salah seorang ibu rumah tangga. Ia mengaku kesulitan dengan adanya aksi mogok yang dilakukan para sopir. "Harusnya tidak perlu melakukan aksi mogok, kami yang sudah terbiasa menggunakan angkutan umum, akhirnya kesulitan jika tiba-tiba melakukan aksi mogok seperti ini, harusnya ada jalan keluar yang lebih bagus tanpa pemogokan," ujarnya.
KENDARI - Sopir angkutan kota (Angkot) yang tergabung dalam Asosiasi Sopir Angkot Kota Kendari (ASOKA) melakukan aksi mogok, Jumat (9/11). Akibat
BERITA TERKAIT
- Wahai Honorer Pelamar PPPK 2024 Tahap 1, Sudah Siap? Ada yang Harus Naik Pesawat
- Pemkot Pekanbaru Mengalami Kendala Pindahkan 277 Pengungsi Rohingya
- Pj Bupati Mimika Perintahkan Perbaikan Fasilitas RS Waa Banti Tembagapura
- Bupati Mimika Jelaskan Terkait Demo Aliansi Pemuda Amungme soal Perekrutan CPNS
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Dapat Bantuan 500 Kg Ikan Segar