Protes Pembebasan Bersyarat Mindo
Rabu, 01 Agustus 2012 – 16:10 WIB
JAKARTA - Pembebasan Bersyarat terpidana kasus suap Wisma Atlit, Mindo Rosalina Manulang, menuai protes dari Gerakan Mahasiswa peduli hukum (GMPH). Mereka kawatir jika "ratu suap" itu dibebasakan, akan menjadi preseden buruk bagi penegakan hukum di tanah air.
Menurut Koordinator GMPH, M Syafi saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung KPK, Rabu (1/8). Menurutnya, pembebasan Rosa melukai rasa keadilan masyarakat serta jelas-jelas melanggar hukum. Karena dikhawatirkan koruptor atau penyuap-penyuap lain akan mengikuti jejak Rosa.
Baca Juga:
"Mereka akan ikut-ikutan jadi justice collaborator agar memperingan hukuman. Padahal, mau atau tidak mau koruptor bekerjasama, sudah tugas penyidik untuk mengorek informasi yang diketahuinya," ujar M Syafi.
Sambil membentangkan spanduk dan foto Rosa yang bertuliskan "Tangkap Kembali Rosa si Ratu Penyuap", para demonstran ini meminta KPK untuk tidak pilih kasih dalam penegakan hukum.
JAKARTA - Pembebasan Bersyarat terpidana kasus suap Wisma Atlit, Mindo Rosalina Manulang, menuai protes dari Gerakan Mahasiswa peduli hukum (GMPH).
BERITA TERKAIT
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Lolly Suhenty Serahkan Santunan Dana Kepada Keluarga Staf Bawaslu yang Wafat
- Bantah Kriminalisasi Jaksa Jovi, Kejagung Singgung Tuduhan Tak Senonoh soal Nella Marsella
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 16 November: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Kota Besar
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi