Proyek IPAL di Sei Selayur Palembang Selesai Akhir Tahun, Rencananya akan Diresmikan Jokowi
jpnn.com, PALEMBANG - Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang Ratu Dewa memastikan proyek Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di Sei Selayur, Kecamatan Kalidoni, Kota Palembang, selesai pada akhir tahun 2023.
Menurutnya, proyek tersebut rencananya akan diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Presiden yang akan meresmikan proyek IPAL tersebut. Maka persiapan kami matangkan betul, apalagi di sini seluruh yang terkait hadir baik Protokol Kepresidenan, Paspampres, Pemerintah Provinsi," ungkap Dewa saat meninjau langsung proyek IPAL di Sei Selayur, Kecamatan Kalidoni Kota Palembang, Senin (23/10).
Pantauan di lapangan, Pj Wali Kota Palembang ini jalan kaki keliling mengecek proyek IPAL tersebut.
"Kami tak ingin ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi pada saat kunjungan Presiden mendatang," kata Dewa.
Untuk itu, Lanjut Dewa, pihaknya secara teknis terus menyiapkan apa saja yang akan dibutuhkan.
Selanjutnya ia menegaskan bahwa proyek IPAL terus dalam progres dan ditargetkan segera rampung hingga 100 persen.
"Untuk IPAL sendiri direncanakan selesai pada akhir 2023," tutup Dewa. (mcr35/jpnn)
Proyek Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di Sei Selayur, Kecamatan Kalidoni Kota Palembang selesai akhir 2023. Presiden Jokowi rencananya yang meresmikan.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Cuci Hati
- Polisi Ungkap Kasus TPPO di Palembang, Tiga Tersangka Ditangkap
- Eddy-Riezky Komitmen Hapus Pungli dan Hadirkan 'Satu Desa 5 Sarjana' di Sumsel
- Pemkot Palembang Buka 10 Ribu Tabungan Gratis untuk Pelajar
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Bocah di Palembang Terseret Banjir dan Tenggelam, Begini Kejadiannya
- Bocah Tenggelam di Aliran Bendungan Sukajaya Palembang, Tim SAR Langsung Bergerak