Proyek Jembatan Selat Sunda Dimulai 2014
Senin, 09 Januari 2012 – 18:04 WIB

Proyek Jembatan Selat Sunda Dimulai 2014
JAKARTA - Proyek pembangunan Jembatan Selat Sunda akan dimulai pada 2014. Pembangunan fisik jembatan yang menghubungkan pulau Jawa dengan Sumatera ini akan ditandai dengan pemancangan tiang jembatan. Dalam pertemuan tersebut, jajaran petinggi yang terkait Polhukam, antara lain Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono dan Wakapolri Komjen POl Nanan Soekarna yang mewakili Kapolri, melaporkan kepada Menko Polhukam Djoko Suyanto bahwa dari sisi keamanan nasional, pembangunan jembatan Selat Sunda, tidak ada masalah.
"Pada 2014 rencananya pemancangan tiang," ujar Deputi Menko Polhukam Bidang Koordinasi Komunikasi, Informasi, dan Aparatur, Marsda TNI F.H.B. Soelistyo, S.Sos, kepada wartawan usai digelar rakor di Kemenko Polhukam khusus membahas proyek ini, Senin (9/1).
Baca Juga:
Dijelaskan, Kemenko Polhukam memang sengaja ikut membahas proyek ini, dengan alasan Selat Sunda merupakan selat strategis. "Selat Sunda merupakan bagian dari Alur Laut Kepulauan Indonesia kita. Kita mempunyai kewajiban kepada dunia internasional untuk menjamin rasa aman, dan tidak mengganggu pelayaran internasional," paparnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Proyek pembangunan Jembatan Selat Sunda akan dimulai pada 2014. Pembangunan fisik jembatan yang menghubungkan pulau Jawa dengan Sumatera
BERITA TERKAIT
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital