Proyek Kereta Bandara Ditender Ulang
Jumat, 11 November 2011 – 09:51 WIB

Proyek Kereta Bandara Ditender Ulang
JAKARTA - Proyek Kereta Api (KA) Bandara Soekarno-Hatta bakal ditender ulang. Kementerian Perhubungan menugaskan PT Sarana Multi Infrastruktur (persero) untuk memfasilitasi dan mengawal proses proyek sampai beroperasi. Rencananya, proyek akan dikaji ulang, termasuk nilai investasi dan detil pelaksanaan (trase). Menurut Mangindaan, proyek KA Bandara Soekarno-Hatta sepanjang 34 kilometer itu sudah digagas sejak 2005. Sebelum SMI ditugaskan untuk mengawal proyek tersebut, PT Railink sempat melakukan studi meski tidak sepenuhnya dilakukan.
"ôIni merupakan proyek prioritas nasional, jadi saya ingin melihat aksi di lapangan tidak hanya asistensi, studi, atau kajian-kajian saja," kata Menteri Perhubungan EE Mangindaan di Jakarta, Kamis (10/11).
Baca Juga:
Dia mengakui hal itu tentu butuh waktu lagi, karena proyek diulang. Mulai penyusunan pra-studi kelayakan, penyiapan dokumen lelang, pelaksanaan pengadaan badan usaha, dan dukungan tercapainya perolehan pembiayaan (financial close). "Kita tugasi PT SMI untuk memfasilitasi penyiapan proyek, jangan kelamaan studi dan asistensinya," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Proyek Kereta Api (KA) Bandara Soekarno-Hatta bakal ditender ulang. Kementerian Perhubungan menugaskan PT Sarana Multi Infrastruktur (persero)
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi