Proyek Tol Manado - Bitung Selesai Oktober

jpnn.com, MANADO - Presiden Joko Widodo alias Jokowi bersama Ibu Negara Iriana meninjau proyek pembangunan Jalan Tol Manado - Bitung, Senin (1/4).
Usai peninjauan itu, Presiden ketujuh RI tersebut menyampaikan bahwa pembangunan jalan tol sepanjang 39 kilometer itu ditargetkan akan selesai pada Oktober 2019 mendatang.
“Tadi sudah saya cek, sudah 80 persen selesai. Insyaallah nanti September, maksimal Oktober (2019) operasional sudah kami resmikan,” ucap Jokowi.
Dalam peninjauan itu, Jokowi didampingi oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey.
Selepas peninjauan, Jokowi dan rombongan bertolak menuju Jayapura, Papua melalui Bandara Internasional Sam Ratulangi, Manado.(fat/jpnn)
Tadi sudah saya cek, sudah 80 persen selesai. Insyaallah nanti September, maksimal Oktober (2019) operasional sudah kami resmikan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Simak Penilaian Gibran tentang Didit Prabowo, Begini
- Lihat yang Dilakukan Gibran saat Mudik ke Solo, Paten!
- Hari Kedua Lebaran 2025, Menkop Budi Arie Kunjungi Joko Widodo
- Pak Luhut Sudah ke Rumah Jokowi di Hari Pertama, Ada Kompol Syarif
- NasDem Menghormati Jika Jokowi Pilih Gabung PSI
- Hasil Survei Cigmark Tentang Ketua Wantimpres, Setia Darma: Jokowi Cocok dan Layak