Proyektil Diangkat dari Perut, Mathur Sudah Sadar

jpnn.com - SURABAYA - Mathur masih mendapat perawatan di ruang ICU lantai 3 IRD RSUD dr Soetomo. Kondisi aktivis antikorupsi yang ditembak pada Selasa (20/1) dini hari di Bangkalan, Jawa Timur itu berangsur membaik.
Istrinya, Mutmainah mengabarkan kepada Radar Surabaya (Jawa Pos Group) bahwa suaminya sudah sadar setelah menjalani operasi pengangkatan proyektil peluru yang sempat mengenai ususnya.
Namun, Mathur masih harus menggunakan alat bantu pernapasan. Meskipun telah membaik, Mathur belum dapat ditemui oleh pihak keluarga yang lain.
Hanya Mutmainah yang boleh menemuinya di ruang ICU. Termasuk anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) KH Hasyim Muzadi yang menyempatkan waktunya memberikan doa dan menyemangati kelurga Mathur.
Muthmainah mengaku bahwa dirinya lega, ketika melihat suaminya sadar. “Semoga kondisinya terus membaik,” kata Mutmainah seperti yang dilansir Radar Surabaya, Kamis (22/1). (awa/jpnn)
SURABAYA - Mathur masih mendapat perawatan di ruang ICU lantai 3 IRD RSUD dr Soetomo. Kondisi aktivis antikorupsi yang ditembak pada Selasa (20/1)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki