PRS 2023 Yogyakarta Sukses Menyedot Perhatian Netizen, Trending Topic di Twitter

PRS 2023 Yogyakarta Sukses Menyedot Perhatian Netizen, Trending Topic di Twitter
PT Bank Rakyat Indonesia atau BRI (Persero) Tbk sukses menggelar Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2023 di Yogyakarta. Foto: dok BRI

PRS 2023 di Yogyakarta diisi berbagai kegiatan, seperti gerebek pasar pada 14-18 Agustus 2023. Sepuluh pasar tradisional di Yogyakarta menjadi sasaran.

Pasar-pasar itu ialah Pasar Kranggan, Pasar Tempel, Pasar Godean, Pasar Bantul, Pasar Imogiri, Pasar Bringharjo, Pasar Catur Tunggal, dan Pasar Prambanan.

BRI mengusung enam pilar saat menyelenggarakan PRS 2023 di Yogyakarta, termasuk pawai.

Pawai memberikan sarana literasi digital kepada para pelaku UMKM di Yogyakarta melalui penggunaan BRImo beserta fitur-fitur yang bisa memenuhi kebutuhan transaksi harian nasabah.

Pawai juga dimeriahkan karnaval seni dan budaya. Pasar bazar UMKM unggulan binaan BRI di Kota Yogyakarta menampilkan berbagai macam produk UMKM dengan beberapa kategori, yaitu food and beverages, fashion, dan craft.

Panen adalah acara undian berhadiah bagi para pengunjung yang hadir. Acara itu juga diisi penyerahan secara simbolis hadiah program Panen Hadiah Simpedes.

Pojok X’Sis adalah spot menarik agar pengunjung beraktivitas dan menikmati keseruan PRS melalui photobox, kelas UMKM, pasar malam, kompetisi, dan lain-lain.

Peduli merupakan kepedulian BRI untuk masyarakat sekitar dengan menyediakan layanan cek kesehatan gratis, program donor darah, tebus sembako gratis, dan lain-lain.

PT Bank Rakyat Indonesia atau BRI (Persero) Tbk sukses menggelar Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2023 di Yogyakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News