PS TNI Nafsu Ingin Akhiri Rekor Buruk

jpnn.com - BOGOR- PS TNI berharap bisa raih kemenangan di kandang baru mereka, Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu (29/5) petang nanti. Gagal di dua laga kandang sebelumnya, tim militer itu mengincar poin penuh saat menjamu PSM Makassar. Menurut pelatih PS TNI, Eduard Tjong, performa anak didiknya selama ini tak maksimal karena dinilai kurang percaya diri.
"Masalah kami kurang percaya diri. Semoga di kandang yang berbeda, dengan dukungan suporter yang maksimal bisa membuat kepercayaan diri pemain meningkat," kata Edu.
Memang dari empat laga yang dijalani, PS TNI baru mengoleksi dua poin. Hasil dua kali imbang dan dua kali kalah. Parahnya, kekalahan justru diderita saat pasukan militer tampil di kandang, Stadion Siliwangi, Bandung.
Bagaimana cara memompa kepercayaan diri pemain? “Hanya butuh gol cepat,” imbuhnya. Andai sukses mencetak skor di menit awal, Edu yakin pemainnya bakal termotivasi sendiri untuk mengejar kemenangan.(dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan