PSBS Biak Andalkan Striker Baru untuk Curi Poin dari Markas PSM Makassar
jpnn.com - PSBS Biak menurunkan kekuatan terbaik saat bertandang ke markas PSM Makassar pada laga lanjutan Liga 1 musim 2024/25.
Pelatih PSBS Emral Abus mengindikasikan bakal memainkan pemain baru mereka, yakni Ariel Nahuelpan.
Pemain kelahiran 15 Oktober 1987 itu didatangkan untuk bisa menambah daya dobrak tim asal Kota Karang Panas.
"Kalau tidak ada halangan, striker baru kami, yaitu Ariel Nahuelpan sudah bisa dimainkan melawan PSM Makassar besok."
"Saya sudah siapkan semua opsi soal komposisi pemain yang diturunkan," ujar Emral Abus.
Emral Abus sendiri mengaku tetap waspada dengan skuad Juku Eja, apalagi tim asuhan Bernardo Tavares akan bermain di hadapan publik mereka sendiri.
"PSM merupakan tim kuat, mereka memiliki beberapa pemain kunci yang diandalkan tim."
"Kami harus waspadai mereka dan tekad kami datang ke sini untuk meraih kemenangan juga," ungkap Abus.
PSBS Biak berencana memasang Ariel Nahuelpan saat melawan PSM Makassar, Sabtu (18/1/2025)
- Dewa United Beri Kekalahan Perdana buat Persib, Pelatih Riekerink Puji Pemain
- Dewa United Luar Biasa, Persib Telan Kekalahan Pertama
- Kalah dari Malut United, Persebaya Payah! 3 Laga Nol Poin
- Persib Vs Dewa United: Duel 2 Tim Penuh Bintang yang Subur
- Persebaya Harus Habis-habisan Meladeni Malut United Sore Ini
- Alasan Persib Tak Aktif Berburu Pemain di Jendela Transfer Paruh Musim