PSBS Biak Cari Pengganti Fabiano Beltrame yang Absen Lawan Borneo FC

jpnn.com, JAKARTA - Tim PSBS Biak berupaya untuk mengubah komposisi pemain saat menghadapi Borneo FC pada laga lanjutan Liga 1 musim 2024/25.
Klub berjuluk Badai Pasifik itu harus kehilangan Fabiano Beltrame seusai mendapatkan kartu merah saat melawan Semen Padang.
Kehilangan pemain kelahiran 29 Agustus 1982 itu sejatinya meninggalkan lubang besar di lini belakang mengingat duetnya dengan Julian Velazquez tangguh.
Pelatih PSBS, Marcos Guillermo Samso mengungkapkan saat ini pihaknya berupaya untuk mengubah strategi di lini pertahanan setelah kehilangan Fabiano.
“Kehilangan Fabiano bisa digantikan dengan Jonata Machado yang akan duet dengan Julian Velazquez. Kami sudah pernah berada di dalam situasi seperti ini. Semoga semua berjalan dengan baik,” ungkap pelatih kelahiran 24 April 1973 itu.
Marcos berharap anak asuhannya bisa bangkit untuk menatap laga berikutnya melawan Pesut Etam.
Terlebih tim asal kota Karang Panas tersebut akan bermain di kandang sendiri di Stadion I Wayan Dipta, Denpasar.
“Kami sudah kerja keras melawan Semen Padang pada laga sebelumnya. Sekarang kami mempersiapkan laga melawan Borneo FC,” ungkap Samso.
PSBS Biak berupaya untuk mengubah komposisi pemain saat menghadapi Borneo FC, Kamis (6/3/2025)
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri
- Persija Vs PSIS Mengungsi ke Tangerang Rabu Malam
- Persib vs Persik: Macan Putih Bakal Mengerahkan Seluruh Kemampuan
- Malut United vs Arema FC: Tuan Rumah Usung Misi Balas Dendam, Singo Edan Harus Waspada
- Banjir di Bekasi, Laga Persija vs PSIS Resmi Ditunda
- Laga Persija vs PSIS Ditunda, Kapan Jadinya?