PSC on Ticket Khusus Penumpang Garuda
Senin, 08 Oktober 2012 – 12:15 WIB

PSC on Ticket Khusus Penumpang Garuda
TANGERANG - Corporate Secretary PT Angkasa Pura II (Persero) Trisno Heryadi, menjelaskan, pemberlakuan ketentuan Passenger Service Charge (PSC) on Ticket yang mulai diterapkan sejak 4 Oktober 2012, masih terbatas hanya untuk penerbangan domestik Garuda Indonesia. Trisno menambahkan, untuk pelaksanaan PSC on Ticket pada penumpang Garuda Indonesia sendiri, sejauh ini berjalan dengan baik dan lancar. Bahkan belum ditemukan adanya masalah atau komplain dari pengguna jasa penerbangan di bandara-bandara baik yang dikelola oleh PT Angkasa Pura II maupun PT Angkasa Pura I.
"Pemberlakuan PSC on Ticket pada maskapai selain Garuda masih menunggu kesiapan maskapai bersangkutan serta aturan yang dikeluarkan oleh International Air Transport Association (IATA)," katanya, dalam siaran pers yang diterima JPNN, Senin (8/10).
Baca Juga:
Menurutnya, masyarakat yang menggunakan penerbangan selain Garuda Indonesia, maka penarikan PSC atau biaya Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) masih dilakukan secara manual melalui loket sebagaimana yang berlaku sebelumnya.
Baca Juga:
TANGERANG - Corporate Secretary PT Angkasa Pura II (Persero) Trisno Heryadi, menjelaskan, pemberlakuan ketentuan Passenger Service Charge (PSC) on
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang