PSG Berani Bicara Final Liga Champions

jpnn.com - PARIS - Paris Saint Germain mendapat undian yang cukup berat di Liga Champions 2014/2015. Tim berjuluk Le Parisien itu bakal bergabung dengan Barcelona, Ajax Amsterdam serta APOEL Nicosia di Grup F.
Di atas kertas, Barcelona menjadi lawan paling tangguh bagi PSG. Namun, Ajax dan APOEL juga berpotensi memberikan kejutan besar bagi Rouge et Bleu, julukan lain PSG.
“Ini grup yang tak mudah. Tujuan kami adalah memenangkan setiap pertandingan di babak grup. Kami juga akan kembali bertanding melawan Barcelona, tim yang dua tahun lalu kami hadapi,” terang Nasser Al-Khelaifi, Presiden PSG di laman resmi klub, Jumat (29/8).
Meski begitu, PSG ternyata tak menurunkan targetnya. Zlatan Ibrahimovic dkk bahkan berani mematok target menembus partai pemungkas pada kompetisi antarklub terbaik di Eropa itu.
“Saya bisa merasakan rasa hormat klub-klub lain melihat PSG. Hal itu membuat saya merasa sangat bangga. Melaju ke final? Kenapa tidak? Segalanya mungkin,” tegas Al-Khelaifi. (jos/jpnn)
PARIS - Paris Saint Germain mendapat undian yang cukup berat di Liga Champions 2014/2015. Tim berjuluk Le Parisien itu bakal bergabung dengan Barcelona,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia