PSG Ditumbangkan dari Posisi Puncak Klasemen
jpnn.com, PRANCIS - Lille menundukkan Paris Saint-Germain 1-0 dalam laga pekan ke-31 Liga Prancis.
Laga keduanya merupakan ajang perebutan posisi puncak klasemen yang digelar di Stadion Parc des Princes, Paris, Sabtu waktu setempat.
Gol semata wayang Jonathan David menjadi pembeda bagi Lille yang akhirnya merasakan kembali kemenangan tandang kontra PSG sejak 1996.
Lille kini naik ke puncak klasemen dengan koleksi 66 poin, menggusur PSG ke posisi kedua dengan selisih tiga poin, demikian catatan laman resmi Liga Prancis.
Neymar hampir membuka keunggulan PSG pada menit ketujuh lewat aksi akrobatiknya melepaskan tendangan gunting menyambut umpan silang Angel Di Maria.
Namun, tendangan bintang Brasil itu gagal menemui sasaran.
Lantas pada menit ke-15 Kylian Mbappe membidik area tiang jauh saat menyelesaikan umpan sodoran Neymar.
Sayang, kiper Mike Maignan mampu melakukan penyelamatan untuk menggagalkan peluang tersebut.
Paris Saint-Germain (PSG) ditumbangkan dari posisi puncak klasemen Liga Prancis.
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis
- Luis Enrique segera Teken Perpanjangan Kontrak dengan PSG
- Liga Champions: Real Madrid Tumbang Melawan Lille
- Hasil Liga Champions: Tak Banyak Kejutan
- Liga Prancis: PSG Berpesta Gol ke Gawang Montpellier
- Tragis! Bordeaux Pemilik 6 Trofi Liga Prancis Dinyatakan Bangkrut