PSG Ingin Pinjam Di Maria dari MU
jpnn.com - MANCHESTER - Manchester United dan Paris Saint Germain sedang membicarakan satu nama, Angel Di Maria. Gelandang yang direkrut MU dari Real Madrid, dengan rekor transfer BPL itu kabarnya akan dipinjam PSG.
Pemain timnas Argentina tersebut gagal bersinar bersama The Red Devils. Di Maria lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan. Nilai jualnya pun turun drastis. PSG pun melihat celah ini, meski Raksasa dari Paris itu masih terbelit sanksi Financial Fair Play.
Dilaporkan stasiun radio Prancis, RMC, Jumat (8/5), Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi sudah melakukan kontak dengan MU, juga dengan agen Di Maria, Jorge Mendes.
Transfer kesepakatan pemain berusia 27 tahun ini sepertinya akan terjadi musim depan, dengan opsi PSG meminjam di satu musim awal karena aturan Financial Fair Play, baru kemudian di musim selanjutnya pindah secara permanen.
Pelatih MU Louis Van Gaal tampaknya tak begitu mempersoalkan jika Di Maria pergi. Sebelum pihak PSG datang, beberapa waktu lalu Van Gaal sendiri sudah mengatakan akan berbicara langsung dengan Di Maria soal masa depannya.
"Dia tidak bisa mengatakan bahwa ia telah memiliki musim yang luar biasa di sini. Keputusan ini tidak hanya untuk dia karena sekarang kita memiliki kontrak sehingga kami akan berbicara dengan setiap pemain, evaluasi, seperti yang saya selalu lakukan," ujar Van Gaal. (adk/jpnn)
MANCHESTER - Manchester United dan Paris Saint Germain sedang membicarakan satu nama, Angel Di Maria. Gelandang yang direkrut MU dari Real Madrid,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Patrick Kluivert jadi Pelatih Timnas Indonesia, Bung Kus Berkomentar Begini
- Raih Hasil Apik di Laga Uji Coba, Kesatria Bengawan Solo Percaya Diri Menatap IBL 2025
- Diragukan Bisa Bersaing Raih Gelar di IBL 2025, Satria Muda Siap Beri Pembuktian
- Tim Aprilia MotoGP Memperpanjang Kontrak Lorenzo Savadori
- Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Sebut Shin Tae Yong
- Malaysia Open 2025: Penakluk Jojo Memukul Lapangan Sampai 3 Kali