PSG Minta Real Madrid Pecahkan Rekor Transfer Untuk Kylian Mbappe

PSG Minta Real Madrid Pecahkan Rekor Transfer Untuk Kylian Mbappe
Kylian Mbappe. Foto: AFP

jpnn.com, PARIS - Paris Saint-Germain menolak tawaran pertama Real Madrid yang pengin meminang Kylian Mbappe.

L'Equipe melaporkan, PSG memancing Real untuk menaikkan tawaran.

Real Madrid membuka negosiasi pembelian Mbappe di angka EUR 160 juta atau sekitar Rp 2,7 triliun.

Sejatinya tawaran pertama Real tersebut telah membuat PSG tergoda.

Konon sejumlah petinggi Les Parisiens -julukan PSG- menganggap tawaran pertama itu sudah 'lezat'.

PSG saat ini pengin menguji seberapa besar keinginan dan uang Real Madrid memboyong Mbappe.

Mereka masih yakin Real berani menaikkan tawaran.

Masih menurut L'Equipe, konon PSG bakal membanderol Mbappe EUR 200 juta.

PSG menolak tawaran pertama Real Madrid untuk membeli Kylian Mbappe sebesar Rp 2,7 triliun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News