PSG Rayu Legenda Milan
Selasa, 17 Januari 2012 – 14:14 WIB

PSG Rayu Legenda Milan
SEJAK memutuskan gantung sepatu pada 2009 lalu, Paolo Maldini selalu menolak kesempatan kembali ke sepak bola, sebagai pelatih ataupun jabatan lainnya. Tetapi rayuan gencar Paris Saint Germain (PSG) sepertinya bisa meluluhkan Maldini. "Maldini datang ke sini karena dia penasaran," kata Leonardo, kepada Canal Football, seperti dilansir Football Italia.
Leonardo, direktur olahraga PSG, sangat berambisi mendatangkan Maldini untuk menjadi staf pelatih. Dia akan menopang kerja Carlo Ancelotti. Bila terwujud, maka aroma Milan bakal sangat kentara di klub asal ibu kota Prancis itu.
Baca Juga:
Sinyal Maldini merapat ke Parc des Princes, markas PSG, tercium saat dia menyaksikan pertandingan Ligue 1 antara PSG melawan Toulouse yang berakhir 3-1 (14/1). Dia terlihat nyaman menyaksikan pertandingan dari tribun VIP.
Baca Juga:
SEJAK memutuskan gantung sepatu pada 2009 lalu, Paolo Maldini selalu menolak kesempatan kembali ke sepak bola, sebagai pelatih ataupun jabatan lainnya.
BERITA TERKAIT
- Zona Degradasi Liga 1 Memanas, Semen Padang Protes Keras
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025