PSG Tekuk Malmo, Ibra Gagal Jebol Klub Masa Kecil
jpnn.com - PARIS – Paris Saint Germain memulai laga perdana Liga Champions dengan mulus. PSG sukses menekuk Malmo dengan skor 2-0 (1-0) di Parc Des Princes, Rabu (16/9) dini hari WIB.
PSG hanya butuh waktu empat menit untuk membuka keunggulan. Berawal dari umpan Marco Verratti, winger lincah Angel Di Maria berhasil menggetarkan gawang Malmo.
Tapi, PSG setelah itu malah kesulitan menambah keunggulan. Zlatan Ibrahimovic yang menghadapi klub masa kecilnya itu terlihat tak berkutik. Ibra memang memiliki dua peluang.
Namun, semuanya selalu gagal berujung gol. PSG baru bisa menambah keunggulan lewat tandukan Edinson Cavani pada menit ke-61. Saat itu, Cavani sukses memaksimalkan assist Ibrahimovic.
Kemenangan itu membawa PSG duduk di posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi tiga angka. Di sisi lain, Malmo terpaku di urutan ketiga klasemen. (jos/jpnn)
PARIS – Paris Saint Germain memulai laga perdana Liga Champions dengan mulus. PSG sukses menekuk Malmo dengan skor 2-0 (1-0) di Parc Des Princes,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Jumat Malam Menegangkan, Ada Suguhan Menarik untuk Suporter Garuda
- Diam-Diam Jay Idzes Sudah Memantau Timnas Jepang
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap
- Kapan Terakhir Timnas Indonesia Mengalahkan Jepang?