PSHK Soroti DPR-DPD
Dianggap Belum Laporkan Pertanggungjawaban Anggaran
Minggu, 07 November 2010 – 09:44 WIB
Menurut dia, terdapat kelemahan DPR dan DPD dalam mengimplementasikan ketentuan perundang-undangan. Sebab, ada sejumlah ketentuan UU MD3 yang justru dilanggar lembaga parlemen sendiri. "Temuan itu kontradiktif terhadap visi perwujudan lembaga perwakilan yang representatif dan akuntabel," papar dia.
Temuan PSHK itu dibantah pimpinan DPR dan DPD. Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso menyatakan, laporan kinerja tahunan sudah disampaikan dalam rapat paripurna terbuka pada 30 Agustus lalu. Penyampaian laporan tersebut bertepatan dengan hari ulang tahun DPR. "UU MD3 sudah mengatur laporan kinerja itu," ungkap Priyo saat dihubungi. Dia tidak menyebut secara spesifik posisi laporan pertanggungjawaban keuangan dalam rapat paripurna itu.
Soal keuangan, forumnya ternyata tidak disampaikan dalam laporan kinerja tahunan. Priyo menuturkan, laporan pertanggungjawaban anggaran disampaikan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Audit BPK itu dilakukan kepada semua lembaga negara, mulai DPR, MPR, DPD, presiden, Mahkamah Agung, hingga Mahkamah Konstitusi. "Hasil pemeriksaan itu dilaporkan oleh BPK per semester maupun lewat LKPP setiap tahun," terang Priyo.
Sementara itu, Wakil Ketua DPD Laode Ida juga membantah temuan PSHK tersebut. Menurut dia, laporan keuangan sudah disampaikan oleh sekretariat jenderal untuk kemudian diaudit BPK. Semua itu sudah berlangsung tiap semester. "DPD selalu mencatat rekor terbaik dengan hasil WTP (wajar tanpa pengecualian)," ujar Laode saat dihubungi secara terpisah. Pimpinan DPD pun sudah menyampaikan pidato laporan tersebut setiap akhir tahun masa sidang. "Saya pikir, (temuan PSHK) itu hanya salah paham," ucap dia. (bay/c11/oni)
JAKARTA -- Ketentuan Undang-Undang Nomor 27/2009 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3) mewajibkan parlemen menyampaikan laporan pertanggungjawaban
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ditemani Lontong Sayur, Anies Baswedan Sambut Kedatangan Pram-Doel
- Survei LPMM: Melki Laka Lena-Jhoni Asadoma Ungguli 2 Rivalnya
- Bersilaturahmi dengan Kiai Said Aqil, Ridwan Kamil Minta Didoakan, Alhamdulillah
- Survei SMCR: Pram-Doel Unggul dari Berbagai Aspek Dibanding RK-Suswono
- Elektabilitas Pramono Anung Pernah Tidak Diperhitungkan, Kini Berubah Moncer
- Citra Mus Optimistis Wujudkan Era Baru Taliabu Emas