PSI: Bandara Kertajati Selesai, Elektabilitas Jokowi Meroket
jpnn.com, JAKARTA - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menliai pembangunan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati adalah langkah yang tepat. Kehadiran bandara tersebut diyakini akan membuat elektabilitas Presiden Joko Widodo (Jokowi) melesat di Jawa Barat.
Juru Bicara PSI Bidang Ekonomi, Industri, dan Bisnis Rizal Calvary Marimbo mengatakan, Bandara Kertajati sangat bermanfaat bagi masyarakat. Pasalnya, mengatasi dua ketimpangan ekonomi sekaligus.
“Pertama ketimpangan ekonomi DKI Jakarta dan Jawa Barat,” ujar Rizal melalui keterangan pers, Kamis (19/4).
Rizal mengatakan, saat ini beban industri di Jakarta sudah berlebihan, sehingga aktifitas ekonomi berjalan tidak efisien. Sebanyak 75 persen, uang beredar di Jakarta sisanya beredar di daerah.
Sebab itu, upaya untuk mendorong industri dan aktifitas perekonomian ke wilayah-wilayah remote seperti Jawa Barat sangat dibutuhkan.
“Jadi, tercipta konsentrasi atau sentra-sentra perekonomian baru diluar Jakarta dengan adanya infrastruktur pelabuhan udara Kertajati,” ujar politikus PSI itu.
Rizal mengatakan, industri manufaktur misalnya sudah tidak mungkin berkembang di Jakarta. Sebab itu, industri ini tergeser ke Jawa Barat.
Dengan adanya bandara tersebut, pemerintahan Jokowi mengatasi ketimpangan ekonomi antara DKI Jakarta dan Jawa Barat.
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) meyakini kehadiran Bandara Kertajati akan membuat elektabilitas Jokowi di Jawa Barat melesat
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada