PSI Pecat Viani, KPK Sebut Praktik yang Baik
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) angkat suara menanggapi langkah Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memberhentikan Viani Limardi dari partai tersebut.
Viani diketahui merupakan anggota DPRD DKI dari Fraksi PSI.
Menurut Kepala Satuan Tugas Kampanye Anti-Korupsi KPK Dian Rachmawati, langkah PSI sangat baik.
Menunjukkan partai yang dipimpin Grace Natalie itu tegas menegakkan aturan terhadap kader yang diduga melanggar kode etik.
"Saya kira ini merupakan praktik baik yang dilakukan PSI. Saya mengapresiasi, berarti komitmen PSI dalam menegakkan integritas bagus," ujar Dian Rachmawati dalam keterangannya dipublikasikan Jumat (8/10).
Dian sebelumnya menyatakan hal tersebut dalam diskusi online berjudul 'Internalisasi Budaya Anti Korupsi dalam Partai Politik' yang digelar DPW PSI DKI Jakarta, Kamis (7/10).
Sementara itu Ketua DPW PSI DKI Jakarta Michael Victor Sianipar mengatakan langkah pendisiplinan partai terhadap Viani Limardi bertujuan memastikan para kader PSI tetap amanah dalam menjalankan tugas yang ada.
“Terima kasih atas apresiasi yang disampaikan KPK. PSI berkomitmen menjaga integritas dan menegakkan disiplin terhadap pejabat publik kami."
PSI memecat Viani Limardi, KPK sebut praktik yang baik dalam penegakan integritas.
- Raffi Ahmad Akhirnya Serahkan LHKPN ke KPK
- Kasus Investasi Fiktif Ratusan Miliar, KPK Jebloskan Eks Dirut Taspen Kosasih ke Sel
- KPK Geledah Rumah Hasto, Ronny PDIP: Tidak Ditemukan Bukti Signifikan
- Bantah Kabar Dirut Mangkir dari Panggilan KPK, Hutama Karya Siap Kooperatif & Terbuka
- Geledah 2 Rumah Hasto Kristiyanto, KPK Menyita Sejumlah Barang Ini
- Kasus Dana Hibah Jatim, KPK Periksa Anggota DPR Fraksi Gerindra Ini