PSI Puji Keberanian Via Vallen Ungkap Pelecehan
jpnn.com, JAKARTA - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memuji keberanian artis Via Vallen berbicara secara terbuka melalui media sosial soal pelecehan seksual terhadap dirinya.
“Sebagai public figure, Via Vallen melakukan langkah besar yang bisa menginspirasi banyak perempuan yang tidak atau belum berani bicara tentang pelecehan seksual terhadap diri mereka,” ujar Juru Bicara PSI Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Kaum Muda Dara Adinda Nasution di Jakarta, Rabu (6/6).
Pernyataan Dara ini dilontarkan menanggapi berita tentang Via yang secara berani menyebarkan screenshot pesan pelecehan secara verbal terhadap dirinya oleh seorang pemain sepakbola terkenal di Indonesia.
Dalam pesan Instagram itu, pria tersebut menulis: “I want you sign for me in my bedroom, wearing sexy clothes.”
Menurut Dara, tidak mudah bagi seorang perempuan bicara terbuka tentang pelecehan seksual terhadap dirinya.
“Banyak perempuan memilih diam karena merasa takut, cemas, tidak berdaya atau merasa tidak pantas untuk mengungkapkan apa yang dialaminya pada orang lain,” ucapnya.
Dara mengatakan, diamnya korban pelecehan seksual jusru bisa terus mendorong berlangsungnya praktik pelecehan baik di ruang publik maupun ruang privat.
Dara menegaskan, pelecehan seksual tidak boleh dianggap remeh dan dianggap normal.
Masalah pelecehan verbal terhadap Via Vallen menjadi polemik di kalangan warganet.
- Dikaruniai Anak Pertama, Via Vallen Enggan Pakai Jasa Pengasuh Bayi
- Ingin Urus Anak Sendiri, Via Vallen: Dari Awal Sudah Komitmen
- Gendong Si Kecil untuk Pertama Kali, Via Vallen: Jatuh Cinta Pandangan Pertama
- Ini Alasan Via Vallen Lahirkan Anak Pertama Secara Caesar, Oh Ternyata
- 4 Manfaat Kolostrum bagi Bayi, Sungguh Dahsyat
- Ini Arti Nama Putra Pertama Via Vallen yang Lahir di Tanggal Cantik