PSIS Hanya Dapat Satu Poin, Asisten Pelatih Bilang Begini

PSIS Hanya Dapat Satu Poin, Asisten Pelatih Bilang Begini
Asisten pelatih Achmad Resal (tengah), Alfeandra Dewangga (kiri ) dalam jumpa pers seusai laga. Foto: capture zoom preskon pascalaga

jpnn.com, JAKARTA - Asisten Pelatih PSIS Semarang Achmad Resal Octavian mengungkapkan kekecewaannya dengan hasil imbang 1-1 lawan Bhayangkara FC dalam laga pekan ke-30 Liga 1 2021/2022, Sabtu (12/3) malam.

Namun, dia tetap memberikan apresiasi kepada pemain-pemainnya.

Sejatinya, target PSIS dalam pertandingan ini ialah meraih kemenangan. Pasalnya, mereka mengusung misi bangkit setelah beberapa laga gagal meraih kemenangan. Sayang, kans menaklukkan Bhayangkara FC tak bisa tercapai.

"Jujur, saya kurang puas, tetapi saya terima kasih ke pemain," katanya, setelah pertandingan.

Menurut Resal, poin positif yang didapatkan dari laga ini ialah tentang mental pemain Mahesa Jenar yang tampil luar biasa sampai pertandingan usai.

Alfeandra Dewangga dan kawan-kawan tak berputus asa untuk mengejar ketertinggalan sampai peluit panjang benar-benar dibunyikan.

"Saya apresiasi pemain yang tak kenal lelah dan tak mau kalah sampai peluit panjang. Dari ketinggalan sampai bisa menyamakan kedudukan," tegas Resal.

Memang, PSIS dalam laga ini harus tertinggal lebih dahulu dari Bhayangkara FC sejak menit kedelapan.

PSIS Semarang berhasil menghindari kekalahan dari Bhayangkara FC setelah gol pada masa injury time dicetak Alfeandra Dewangga. Tim Pelatih tak puas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News