PSM Makassar Bawa Pulang Satu Poin dari Markas Bhayangkara FC

PSM Makassar Bawa Pulang Satu Poin dari Markas Bhayangkara FC
Pemain PSM Makassar saat berhadapan dengan Bhayangkara FC. Foto: Dok PSM Makassar
Pengamat sepak bola Assegaf Razak mengatakan PSM bermain dengan bagus pada babak pertama. Mereka mampu mengimbangi permainan tuan rumah.

Terbukti, Wiljan Pluim dan kawan-kawan mampu memberikan tekanan kepada pertahanan Bhayangkara FC. 

"Kalau saya lihat pada babak pertama, mereka (PSM) tampil bagus. Ada beberapa peluang," kata Assegaf Razak kepada JPNN.com, Sabtu (29/7).

Sementara itu, pada babak kedua, PSM mendapat tekanan bertubi-tubi. Bhayangkara FC menguasai jalannya pertandingan. 

Sekadar diketahui, PSM baru meraih dua kali kemenangan, dua kali imbang dan satu kali kekalahan pada musim ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News