PSM Makassar Belum Tersentuh Kekalahan, Suporter Ingatkan Soal Ini

jpnn.com - PSM Makassar tampil mengesankan di Liga 1 musim 2022/2023.
Hingga saat ini, suad besutan Bernardo Tavares itu sukses meraih delapan kali menang dan empat imbang.
Total, PSM Makassar mengoleksi 28 poin dari 12 pertandingan dan berhak berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2022/23, unggul satu poin dari Bali United yang duduk di posisi kedua.
Suporter PSM meminta Muh Arfan dan kawan-kawan untuk tetap menjaga konsistensi sampai akhir kompetisi.
"Kami berharap para pemain PSM terus konsisten dalam setiap pertandingan," kata Presiden Red Gank, Sul Daeng Kulle kepada JPNN.com, Jumat (9/12/2022).
Sul menerangkan saat ini setiap klub Liga 1 tengah mencari titik lemah PSM Makassar. Di sinilah tugas tim pelatih dalam menentukan skema dan strategi yang tepat dalam setiap laga.
"Saat ini tim lain tengah mencari kelemahan yang dimiliki PSM. Kami berharap para pemain tetap memberikan yang terbaik dalam setiap laga," tambahnya.
Pasukan Ramang -julukan PSM- sukses meraih hasil positif dalam dua pertandingan sistem bubble. Bermain tanpa dukungan penuh suporter, tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan itu sanggup merebut dua kali menang,(mcr29/jpnn)
Suporter PMS Makassar mengingatkan soal ini kepada tim kesayangannya. Simak selengkapnya
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : M. Srahlin Rifaid
- Robby Darwis Sebut Persib Diuntungkan untuk Menjuarai Liga 1, Ini Penyebabnya
- Luar Biasa! Malut United Menang di Kandang Dewa United
- Liga 1: Marc Klok Mau Persib Melakukan Ini saat Menjamu PSS
- Jaga Asa Juara Liga 1, Persib Waspadai Kebangkitan PSS
- Live Streaming Dewa United Vs Malut United, Tamu Punya Rekor Super
- Persib vs PSS: Situasi Bak Bumi dan Langit, Bojan Hodak Enggan Gegabah