PSM Makassar Tiba di Bandung Lebih Cepat

PSM Makassar Tiba di Bandung Lebih Cepat
Penggawa PSM Makassar saat jalani sesi latihan. Foto: fajar/jpg

jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar akan bertandang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), markas Persib Bandung, Rabu (5/7) mendatang.

Sesuai regulasi Liga 1, setiap klub tim tamu diwajibkan telah tiba di lokasi pertandingan paling lambat dua hari sebelum pertandingan berlangsung.

Dengan kata lain minimal Senin, 3 Juli tim Juku Eja sudah harus berada di Bandung.

Dengan tujuan tim tamu memiliki kesempatan melakukan uji coba lapangan. Namun karena proses perjalanan yang tidak memakan waktu yang cukup lama. Tim Juku Eja memilih berangkat sehari sebelum pertandingan atau Selasa, 4 Juli.

"Tim datang H-1 karena pesawat dari Makassar ke Bandung direct flight (penerbangan langsung). Apalagi bandara Bandung juga dalam kota jadi tidak perlu datang dua hari sebelumnya dan uji coba lapangan," kata Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina seperti diwartakan Fajar (Jawa Pos Group), Minggu (2/7).

Wina sapaannya menambahkan tim mengambil keputusan tersebut lantaran ingin memaksimalkan program latihan di Makassar.

"Stadion GBLA juga sudah pernah dilihat sama coach Robert termasuk kualitas lapangannya," tambahnya.

Namun terkait regulasi Liga 1 tersebut Wina menjelaskan pihak PSM telah menyurat ke pihak operator liga dan pihak Persib juga telah diinformasikan. "Dibandung tim akan menginap di hotel Arya Duta Bandung," ujar wanita berambut panjang itu.

PSM Makassar akan bertandang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), markas Persib Bandung, Rabu (5/7) mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News